STUDI PERILAKU KONSUMEN DALAM MEMESAN MAKANAN MENGGUNAKAN SHOPEEFOOD DI SURABAYA

Penulis

  • Obed Victor Universitas Widya Kartika
  • Martinus Rukismono Universitas Widya Kartika

Kata Kunci:

Kebiasaan, Keuntungan Maksimal, Perilaku Konsumen, Prinsip Ekonomi, Usaha Minimal

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari bagaimana perilaku konsumen dalam memesan makanan menggunakan Shopeefood di Surabaya. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 10 orang dengan menggunakan teknik pengambilan sampel non-probability sampling dengan metode purposive sampling. Hasil penelitian membuktikan bahwa perilaku konsumen dalam memesan makanan menggunakan Shopeefood didasari oleh kebiasaan, serta prinsip ekonomi yang tentunya dijalankan oleh setiap orang untuk mendapatkan keuntungan maksimal dengan usaha minimal.

Unduhan

Diterbitkan

2022-04-20